Cap Go Meh Karawang

Sunday, March 7, 2010

 
BeritaKarawang.com - Perayaan barongsai Cap Go Meh mewarnai sepanjang jalan raya Karawang, Minggu (7/3/2010), juga pertunjukan pawai hasil pertanian termasuk seni budaya.
 
 
Dijelaskan Ketua Yayasan Wihara Dharma Prasada Maheta Kabupaten Karawang, Nyana Wangsa, pertunjukan antara barongsari dengan seni dan budaya Sunda ini dilakukan untuk menjalinan kerja sama dan silaturahmi masyarakat. Aksi iring-iringan barongsai ini sempat mengakibatkan lalu lintas macet selama 4 jam.
 
 
Ternyata, tidak hanya warga keturunan Tionghoa Karawang yang hadir pada perayaan ini, hadir juga warga Bekasi, Purwakarta dan Jakarta. (**)

Coba Aborsi Demi Pergi TKW?

 
BeritaKarawang.com - Seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Dusun Mekarsari, RT 05/03, Desa Sukasari, Kecamatan Cibuaya, Jubaedah (29) mengalami gagal kandungan di Arab Saudi. Diduga, Jubaedah berusaha aborsi sebelum pergi ke Arab disaat dirinya hamil.
 
Ini diungkapkan orang tua Jubaedah, Inah binti Amid, anaknya yang baru berangkat tiga bulan lalu menghubunginya via telepon dan meminta bantuan untuk segera dipulangkan. "Anak saya sakit, dia mengalami pendarahan dan butuh bantuan," kata Inah kepada wartawan, Minggu (6/3/2010) siang.
 
Orang tua Jubaedah menduga pendarahan yang dialalmi anaknya akibat gagal kandungan. Dugaan sementara, anaknya berusaha aborsi sebelum berangkat sebagai pembantu di Arab Saudi.
 
Namun demikian, belum diketahui penyebab pasti yang menimpa Jubaedah. Kata Inah, sebelum berangkat ke luar negeri anaknya sedang hamil. "Saya berharap anak saya bisa di bantu oleh KBRI (Kedutaan Besar Republik Indonesia) disana untuk kembali ke Indonesia," jelasnya.
 
 
Dijelaskannya, Jubaedah tidak diijinkan pulang ke Indonesia oleh majikannya, alasan itu masih belum diketahui keluarga. Namun demikian, pihak keluarga berusaha meminta pada perusahaan yang memberangkatkan Jubaedah untuk segera menarik pulang TKW ini sebelum sesuatu terjadi menimpanya.
 
Berkaitan dengan kejadian ini, belakangan sering terdengar kabar praktek aborsi di lingkungan perusahaan tempat penampungan TKW sebelum mereka diberangkatkan ke luar negeri. Bahkan tempat ini sering digerebek polisi.
 
Seperti penampungan TKW yang berlokasi di Depok, Jawa Barat, pada Senin (18/1/2010) lalu digerebek polisi. Pengrebegan itu terkait adanya laporan di dalam asrama putri tempat penampungan TKW telah terjadi aborsi. Saat itu, wanita menggugurkan bayinya dan dikubur di halaman asrama. (**)

Apa pendapat Anda tentang berita ini? komentar berita Secara otomatis, komentar yang ditulis akan masuk pada dinding Facebook Anda.
 
 
 
 
Copyright © BeritaKarawang.com | Space iklan logo Rp 200 ribu sebulan
Karawang, Jawa Barat, Indonesia, 085691309644, beritakarawang@gmail.com | Asep Saepudin Hasan