Iptu Sigit Bariyanto: Masyarakat Bersama Polisi Sukseskan Pemilu

Wednesday, April 8, 2009

 
"Pada pengamanan ini, kita tidak menemukan ada yang polemik, karena pada umumnya masyarakat sudah tahu tata cara pemilu, mereka juga menginginkan pemilu yang aman dan tidak terjadi kekacauan atau yang meresahkan. Kita ini hanya berjaga untuk antisipasi supaya masyarakat aman dan nyaman. Dan masyarakat pun harus jadi polisi, maksudnya mereka juga ikut mengamankan pemilu membantu kepolisian," kata Kasubag Satsamapta Polres Karawang yang saat ini sebagai Danton Dalmas dalam rangka PAM Pemilu Legilatif 2009, Iptu Sigit Bariyanto, kepada RAKA, Rabu (8/4) di Polsek Rengasdengklok.
 
Pada pemungutan suara hari ini, pihaknya menjaga situasi keamanan supaya pada proses pemungutan suara berjalan aman dan sukses. Selama ini, yang menjadi pos utama kepolisian di wilayah utara Karawang sejumlah anggota polisi dipusatkan di Polsek Rengasdengklok. Apabila terjadi kerusuhan atau polsek lain meminta bantuan untuk menangani pemilu, maka secara feksibel pos akan ditempatkan pada wilayah polsek bersangkutan, diantaranya Polsek Pedes, Kutawaluya, Jayakerta, Cibuaya, Tirtajaya dan Rengasdengklok.
 
"Misalnya di wilayah Polsek Cibuaya menegang, maka pengamanan kita pusatkan di wilayah itu. Nah, selama proses pemilu lancar, pos kita di Polsek Rengasdengklok. Saya yakin pemilu sekarang aman, karena warganya sudah tahu semua peraturan. Dan saya harap, masyarakat juga ikut mengamankan proses pemilu dengan kita," ujarnya. (spn)

0 comments:

Post a Comment

Apa pendapat Anda tentang berita ini? komentar berita Secara otomatis, komentar yang ditulis akan masuk pada dinding Facebook Anda.
 
 
 
 
Copyright © BeritaKarawang.com | Space iklan logo Rp 200 ribu sebulan
Karawang, Jawa Barat, Indonesia, 085691309644, beritakarawang@gmail.com | Asep Saepudin Hasan