Medan Karya Sasaran BSMSS

Thursday, June 11, 2009

TIRTAJAYA, RAKA - Kodim 0604 Karawang membuka kegiatan BSMSS (Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa) di Desa Medan Karya, Kecamatan Tirtajaya, Rabu (10/6) pagi. Desa ini dipilih untuk dibangun bersama TNI dan masyarakat mengingat kondisinya masih tertinggal jauh dibanding desa lainnya di Kecamatan Tirtajaya.
 
Acara ini dihadiri semua unsur dinas Kabupaten Karawang, termasuk bupati dan personil militer. Dan memang dalam kegiatan ini masyarakat akan mendapat pembinaan langsung oleh masing-masing dinas dengan pelaksanaan yang terjadwal selama dua minggu. Pada kesempatan bicara, Dandim 0604 Karawang, Letkol Ronta Agus meminta supaya masyarakat setempat menjaga fasilitas yang telah dibangun Pemda Karawang.
 
Usai acara, Camat Tirtajaya, Drs. Wawan Setiawan menjelaskan, tujuan BSMSS ini dalam rangka percepatan pembangunan melalui liding sektor TNI untuk desa tertinggal. Pembangunan ini suatu perubahan ke arah yang lebih baik secara terus menerus. Dan pembangunan ini tanggungjawab bersama BSMSS dimana yang paling berperan aktif adalah TNI dan masyarakat setempat.
 
"Selama dua minggu, anggaran yang dikeluarkan untuk pembangunan fisik dan non fisik Desa Medan Karya sebesar Rp 1,2 miliar, pembangunan fisiknya saja dianggarkan Rp 1,075 miliar untuk pengerasan jalan dan pembinaan lainnya bagi masyarakat setempat," ujarnya.
 
Kata camat, ini merupakan bentuk perhatian pemerintah, selanjutnya masyarakat yang harus terus menjaga dan melestarikan infrastruktur maupun pembinaan yang telah mereka terima. Dan masyarakat diminta untuk proaktif membangun desanya.
 
"Kita sambut gembira, karena desa ini mendapat kepercayaan BSMSS. Selama dua minggu ini masyarakat akan semaksimal mungkin memanfaatkan bantuan ini untuk melengkapi kekurangan di desanya. Hampir sebagian besar infrastruktur di desa ini tertinggal, terutama sarana transportasi," jelasnya. (spn)

2 comments:

SAYAH MENGUCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA ADA NYA BSMSS.KARNA DESA SAYAH MEMANG SUDAH TERTINGAL DENGAN DESA-DESA YANG LAIN.KHUSUSNYA KP.KOBAK GABUS DESA MEDAN KARYA,SAYAH MENDUKUNG ATAS ADANYA PROGAM BSMSS INI.SALAM SAYAH,KELUARGA BESAR.BPK.MARTA/BPK.ROSALINDA/JALIH.

SAYAH MENGUCAPKAN;MINAL AIDIN WALPAIDIN MOHON MA,AP LAHIR BATIN.KEPADA PEMERINTAH KARAWANG KHUSUSNYA KECAMATAN;TIRTA JAYA,DESA MEDAN KARYA.SALAM SAYAH KELUARGA BESAR,BPK.MARTA/BPK.ROSALINDA/JALIH.KOBAK GABUS

Post a Comment

Apa pendapat Anda tentang berita ini? komentar berita Secara otomatis, komentar yang ditulis akan masuk pada dinding Facebook Anda.
 
 
 
 
Copyright © BeritaKarawang.com | Space iklan logo Rp 200 ribu sebulan
Karawang, Jawa Barat, Indonesia, 085691309644, beritakarawang@gmail.com | Asep Saepudin Hasan