PPK Dengklok Belum Dapat Bilik Suara

Tuesday, March 17, 2009

RENGASDENGKLOK, RAKA - Data hak pilih dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Rengasdengklok, jumlah hak pilih se-Kecamatan Rengasdengklok sebanyak 71.074 orang, terdiri dari perempuan sebanyak 35.154 orang dan laki-laki 35.920 orang, jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 169 titik yang tersebar di sembilan desa.
 
Pengelola Data Pemilih PPK Rengasdengklok, Iwan Purwanto mengatakan kepada RAKA, Selasa (17/3), sejauh ini persiapannya data pemilih sementara untuk Pemilihan Presiden (Pilpres). Kita menunggu masuk dari PPS dan pengajuan dari masyarakat untuk data pemilihan Pilpres. Sedangkan rekapitulasinya sudah ditetapkan sejak Februari 2009 lalu," ucapnya.
 
Logistik surat suara, akunya, banyak yang rusak, tapi sudah dilaporkan dan dikirim ke KPUD (Komisi Pemilihan Umum Daerah) Kabupaten Karawang, diantaranya surat DPR sejumlah 2.400 lembar, DPD 124 lembar, DPRD Provinsi 188 lembar dan surat suara DPRD Kabupaten 43 lembar. Katageori rusak ada yang sobek, warna tidak jelas juga akibat bercak tinta yang nempel saat dilipat, ada juga yang cetakannya tidak sempurna. "Kita agak terhambat saat menghadapi jadwal tahapan pemilu, tapi kita siap melaksanakan pemilu," ujarnya.
 
Di tempat sama, Teknis Penyelenengara PPK Rengasdengklok, Juanda mengatakan, hingga kemarin siang, bilik suara bilik suara belum dikirim dari KPUD. Dan belum dijanjikan turunnya bilik suara. Bahkan PPK mengkhawatirkan bilik suara itu tidak turun. Sementara, tentang pencontrengan masih banyak masyarakat yang belum paham. "Saya akan buatkan stiker tata cara pencontrengan, nanti kita akan sebarkan dan ditempel di setiap dusun. Ini sosialisasi awal saya supaya masyarakat paham," ujar Juanda. (spn)
 

0 comments:

Post a Comment

Apa pendapat Anda tentang berita ini? komentar berita Secara otomatis, komentar yang ditulis akan masuk pada dinding Facebook Anda.
 
 
 
 
Copyright © BeritaKarawang.com | Space iklan logo Rp 200 ribu sebulan
Karawang, Jawa Barat, Indonesia, 085691309644, beritakarawang@gmail.com | Asep Saepudin Hasan